Tiga Guru Madin An-nafiiyah Terpilih Menjadi Guru Kharismatik, Teladan Dan Terfavorit
nuruljadid.net-Madrasah Diniyah An-nafiiyah tidak hanya mewisuda beberapa muridnya yang telah lulus dalam menyelesaikan studinya. Namun juga memilih guru Madin An-nafiiyah yang Kharismatik, Teladan dan Terfavorit. Hal ini dilaksanakan bersamaan dengan acara wisudawati, Kamis malam (11/07/19) bertempat di Halaman Mahrom Dalbar.
Ada tiga guru Madin An-nafiiyah yang terpilih, Ustadz Saili Aswi terpilih menjadi guru kharismatik, Ustadzah Masruroh terpilih menjadi wali kelas teladan dan Ustadzah Nikmatul Maghfiroh terpilih menjadi guru piket terfavorit.
Adanya pemilihan guru seperti yang tersebut, guna untuk memberikan apresiasi kepada setiap guru yang telah melaksanakan tugasnya dengan baik dan sungguh-sungguh. Seperti yang disampaikan Kepala Madin An-nafiiyah Nyai Hj. Khodijatul Qodriyah saat di wawancarai. Beliau menyampaikan adanya penobatan guru kharismatik, teladan dan terfavorit sebagai bentuk apresiasi.
“Sebagai apresiasi kepada mereka yang dinilai berdedikasi tinggi, menambah support dan motivasi. Juga merupakan penilaian berdasar angket yang kita sebar ke seluruh anak didik. Dan fastabiqul khoirot,” Ungkap Ning Iah
Saat ditanyai perihal terpilihnya menjadi guru kharismatik, Ustadz Saili Aswi mengatakan Alhamdulillah, saya telah di percaya menjadi guru kharismatik, bahwa ini merupakan amanah yang harus saya jaga, agar saya terus bisa menjaga amanah, istikamah dalam memberikan yang terbaik.
Salah seorang guru Madrasah Diniyah yang enggan namanya disebutkan menyambut kegiatan penobatan ini dengan respon positif. Ia menyampaikan bahwa kegiatan senacam itu merupakan upaya Madin Annafiiyah untuk menghargai guru-gurunya yang mempunyai dedekasi yang luar biasa. Dampaknya nanti perjalanan Madin An-nafiiyah semakin baik,” Tegasnya.
Pewarta : PM
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!