Biro Pengembangan Gelar Pelantikan Akbar, Menegaskan Pentingnya SKT bagi Organisasi
berita.nuruljadid.net – Pada Senin, (22/07/24), Biro Pengembangan Putri Pondok Pesantren Nurul Jadid mengadakan acara pelantikan untuk 104 peserta dari 24 Organisasi Forum Komunikasi Santri (FKS) serta organisasi wilayah pusat seperti HIMASY, ORIZA, dan ORINHA. Acara berlangsung di Aula II Pesantren.
Ny. Hj. Umi Hani’ah, dalam sambutannya, menjelaskan bahwa pelantikan ini tidak hanya penting untuk memperjelas tanggung jawab yang harus diemban oleh setiap organisator, tetapi juga sebagai wadah berorganisasi untuk mengembangkan diri agar lebih baik lagi.
Selain itu, beliau juga menekankan pentingnya Surat Keterangan Terdaftar (SKT) bagi semua organisasi yang berada di bawah naungan Nurul Jadid.
“Pendaftaran SKT penting untuk semua organisasi yang beroperasi di Nurul Jadid. Organisasi yang tidak terdaftar atau tidak memiliki SKT tidak diizinkan beroperasi di wilayah ini,” jelasnya.
Kendati beberapa FKS tidak diikutsertakan dalam pelantikan karena belum memiliki SKT resmi dari Biro Pengembangan, ada juga FKS yang tidak mengikuti acara ini karena masih dalam masa regenerisasi organisasi.
“Ini karena ada FKS yang mengganti jabatannya setiap dua tahun sekali. Untuk sistem seperti itu, kami tidak mengadakan pelantikan,” ungkap Inas Fahmiyah, Staf Full Timer Biro Pengembangan.
Pewarta: Shelma Nasywa Ramadhani Munir
Editor: Ahmad Zainul Khofi
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!