SMP Nurul Jadid Menjelang Akhir Tahun Borong 12 Piala Juara Bahasa Arab dan Inggris Hingga Nasional
nuruljadid.net – Akhir tahun kembali bertabur bintang, pasalnya peserta didik SMP Nurul Jadid berhasil memborong piala kejuaran bahasa asing pada ajang perlombaan baik di tingkat provinsi maupun nasional. Tercatat para jawara tersebut merupakan peserta didik yang saat ini masih duduk di bangku kelas delapan dan sembilan.
Para jawara yang berhasil mengharumkan almamater SMP Nurul Jadid tersebut merupakan peserta didik kelas khusus program pengembangan bahasa asing SMP Nurul Jadid, yakni Language Intensive Programs of SMP Nurul Jadid yang lebih dikenal dengan sebutan LIPS.
Ustaz Agung Izzul Haq selaku pembina sekaligus sekretaris program LIPS menuturkan “LIPS bukanlah satu-satunya faktor utama SMP Nurul Jadid berhasil memborong piala kejuaraan. Hal ini tidak lain berkat usaha setiap peserta didik yang tak kenal lelah dalam melatih kemampuannya dan tentunya tak lupa juga faktor paling penting adalah do’a keluarga, mu’allim serta keluarga kyai selama ini.”
Tidak hanya kemenangan yang menjadi tujuan utama peserta didik SMP Nurul Jadid, namun lebih kepada pengalaman berharga dan keluarga baru yang mereka cari. Keberhasilan membanggakan ini tentunya mengharunkan nama baik lembaga mereka namun yang menjadi tidak kalah pentingnya adalah saling memberikan dukungan satu sama lain.
Sebagaimana ustaz Agung percaya bahwa dengan saling memberikan dukungan, serta komunikasi yang baik dan berkelanjutan dalam mendidik peserta didik, maka sekolah akan terus mampu menghasilkan siswa-siswi yang kompeten di berbagai bidang di sekolah. Hal ini juga berkaitan dengan sistem pengembangan karakter serta akademik peserta didik, khususnya peserta didik yang mengikuti program khusus.
Mengenai capaian prestasi cemerlang menuju akhir tahun ini, Waka. Humas SMP Nurul Jadid Muhammad Jufri, M.Pd mengatakan bahwa sekolah akan terus berinovasi dalam sistem pendidikan dan pembelajaran untuk peserta didik, sehingga sekolah mampu terus menghasilkan peserta didik berkualitas dan bermental juara.
Waka. Kurikulum Surinta Harko, M, S.Pd mengafirmasi keunggulan program LIPS sebagai salah satu icon unik SMP Nurul Jadid yang perlu dipertahankan dan dikembangkan.
“LIPS perlu dipertahankan bahkan dikembangkan. Sehingga, kita baik pengurus sekolah maupun asrama haruslah saling bersatu padu untuk membina peserta didik agar kerasan dan terus berprestasi sampai mereka telah benar-benar dinyatakan lulus dari SMP Nurul Jadid” pungkasnya mengakhiri wawancara bersama Nurul Jadid Media.
Tingkat Jawa Timur:
- Juara 2 Pidato Bahasa Inggris | Aldisyah Chaidar Rahman (Kelas IX A) | SMATFEST Surabaya
- Juara 2 Pidato Bahasa Arab | Juliana Putri Anabella (VIII G) | SMATFEST Surabaya
- Juara 3 Pidato Bahasa Arab | Anglaila Elisa Putri (VIII G) | SMATFEST Surabaya
- Juara 3 Bercerita Bahasa Inggris | Zahra Eka Widya Hartadi (IX F) | EFEST IAIN Madura
- Harapan 1 Bercerita Bahasa Inggris | Fatih Ibnuz Zaman (IX A) | EFEST IAIN Madura
- Juara 2 Pidato Bahasa Inggris | Nazwa Zahiro Amalia (VIII F) EFEST IAIN Madura
- Harapan 2 Pidato Bahasa Inggris | Aldisyah Chaidar Rahman (IX A) | EFEST IAIN Madura
Tingkat Nasional:
- Juara 1 Bercerita Bahasa Arab | Indra Hariyanto (IX A) | UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
- Juara 3 Bercerita Bahasa Arab | Maulida Riskiyah Nur Kholilah (IX G) | UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
- Juara 1 Bercerita Bahasa Inggris | Aura Chunta Putri Tabita (IX F) | PP. Baitul Qur’an Al Jahra Magetan
- Juara 2 Bercerita Bahasa Inggris | Reno Ramadhan (IX A) | | PP. Baitul Qur’an Al Jahra Magetan
- Juara 3 Bercerita Bahasa Inggris | Nayla Anindya Hilmi | | PP. Baitul Qur’an Al Jahra Magetan
(Humas Infokom)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!