Tampil Wajah Baru Penutupan Oskar 2019 Disertai Penganugerahan Prestasi Santri
Nuruljadid.net- Bertepatan dengan malam libur santri, Biro Pendidikan selenggarakan penutupan Orientasi Kelas Akhir (OSKAR) pada Kamis malam (11/04/2019). Kegiatan OSKAR yang dimulai sejak tanggal (o8/04/2019) tersebut resmi ditutup dengan penganugerahan prestasi santri.
Selama kegiatan berlangsung, seluruh santriwan – santriwati disambut dengan iringan sholawat hadrah Firqoh Hadrah Azzainiyah (FIRHAZ). Penutupan OSKAR pada tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, malam ini selain kegiatan penutupan juga terdapat pengukuhan santri kelas akhir berprestasi oleh Biro Pendidikan.
Dalam hal ini kepala biro pendidikan KH. Moh. Mahfudz Faqih menyampaikan. “Puji sukur atas kepercayaan kepada kami (biro pendidikan) untuk melaksanakan kegiatan oskar yang sudah menjadi agenda tahunan, tahun ini berbeda dengan tahun sebelum yang mana hanya ada penobatan santri kelas akhir berperestasi, baik dibidang akademik, non akademik dan keagamaan,” dauh beliau.
Selain itu, beliau juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang sudah ikut mengsuskseskan dalam pelaksanaan kegiatan oskar dan penobatan siswa kelas akhir,” imbuh beliau.
Usai sambutan kepala biro pendidikan dilanjuk dengan pembacaan doa oleh KH. Hefni Rozak sebagai penghujung kegiatan Aflah Imtihan dan oskar 2019.
Penulis : Nuris
Editor : Ahmad Daniel
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!