Launching Logo dan Tema Haul Masyayikh dan Harlah ke-74 Pondok Pesantren Nurul Jadid
nuruljadid.net – Kepanitiaan Haul Masyayikh dan Harlah ke-74 Pondok Pesantren Nurul Jadid secara resmi meluncurkan logo peringatan “74” tahun. Peluncuran dikemas dengan desain yang apik dan perdana dipublikasikan melalui Instagram @pesantrennuruljadid, Selasa (24/01).
Logo tersebut berisi filosofi penuh makna, menyerukan identitas Pondok Pesantren Nurul Jadid, Trilogi dan Panca Kesadaran Santri, sampai angka “74”. Terdapat sebanyak empat bagian pecahan logo yang memiliki makna dan menjadi satu-kesatuan. Diantaranya sebagaimana berikut:
- Bentuk angka 7 dalam huruf Arab dan juga dengan satu titik di tengah sehingga menjadi huruf awal dari identitas Pondok Pesantren Nurul Jadid yaitu Nun yang lafadznya adalah Nurul yang memiliki makna Cahaya.
- Angka 4 dalam huruf Arab yang juga memiliki makna gabungan huruf (Jim, Ya’ dan Dal) sehingga jika di uraikan akan menjadi Lafadz Jadid yang dibuat dengan kaligrafi kufi.
- Delapan sudut yang ada pada logo ini memiliki makna panca kesadaran santri dan trilogi santri.
- Empat titik dengan satu titik kuning memiliki makna bahwa acara ini terstruktur dengan baik seperti halnya berjamaah.
Keempat bagian tersebut kemudian disatukan dan secara umum membentuk tulisan “74” dalam simbol angka Bahasa Arab “٧ = sab’atun” “٤ = arba’atun”. Logo Haul dan Harlah ke-74 Pondok Pesantren Nurul Jadid ini didesain langsung oleh Tim Enje Picture Ustaz Ahmad Muzanni. Lebih detailnya bisa dilihat melalui gambar di bawah ini:
View this post on Instagram
Serangkaian kegiatan telah direncanakan untuk memperingati Haul dan Harlah ke-74 Pondok Pesantren Nurul Jadid dengan tema “Menjaga Tradisi, Membangun Generasi”. Bersamaan dengan launching logo, juga diumumkan tanggal resmi pelaksanaan acara inti yang insyaallah dilaksanakan pada hari Ahad, 19 Februari 2023 M/28 Rajab 1444 H.
Logo tersebut akan ditampilkan di semua kegiatan peringatan, baik di pra maupun inti.
(Humas Infokom)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!