Madin An-Nafi’iyah Gelar Muhadarah Ammah
Nuruljadid.net – Madrasah Diniyah (Madin) An-Nafi’iyah wilayah Az-Zainiyyah Dalem Barat (Dalbar) gelar Muhadarah Ammah dengan tema “Keaswajaan, Kesantrian, dan Keindonesian” yang bertempat di Auditorium Pondok Pesantren Nurul Jadid Paiton, Probolinggo, Senin (27/08/18).
Kegiatan ini bertujuan untuk menambah wawasan kepada siswi Madrasah Diniyah An-Nafi’iyah tentang keaswajaan, kesantrian, dan keindonesiaan. “Wawasan kita harus luas sebagai orang Indonesia, Islam, dan khususnya sebagai santri demi menyongsong masa depan,” kata Siti Ruqoyyah selaku ketua panitia dalam sambutannya.
Selain itu, kegiatan ini diharapkan mampu menumbuhkan motivasi siswi untuk meningkatkan semangat dalam belajar mengikuti proses Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) serta kegiatan di pesantren wilayah Az Zainiyah.
Ny. Hj. Hanunah Nafi’ah, selaku Wakil Pesantren 2 mengapresiasi kegiatan dimaksud. “Saya mengapresiasi atas berlangsungnya kegiatan ini. Karena, dengan mendatangkan orang-orang hebat adalah salah satu bentuk motivasi, kepada adik-adik Madin. Bahkan setelah selesai proses belajarnya tetap semangat mencari ilmu, mengembangkan wawasan dan pengalamannya dalam kehidupan masa datang,” Dawuh beliau.
Dengan begitu, beliau juga berharap kepada siswi Madin agar menyimak materi dengan seksama ketika narasumber menyampaikan. “Rugi kalau kita tidak bisa menyimaknya. Jadi, ketika pulang dari ruangan ini kita mendapat ilmu yang bermanfaat,” tambahnya.
Hadir dalam acara tersebut, Dr. Hj. Umi Chaidaroh, SH, M.Hi sebagai narasumber serta seluruh Ustadzah dan siswi Madrasah Diniyah An-Nafi’iyah wilayah Az-Zainiyyah Dalbar.
Penulis : Jawahir
Editor : Muhammad Nuris
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!