Nurul Jadid Pesantren Terbaik Penanganan Covid-19
nuruljadid.net- Pesantren Nurul Jadid mendapatkan penghargaan menjadi Pesantren terbaik dalam melakukan penanganan covid-19 dan memperoleh piagam penghargaan dari NU Peduli Covid-19 saat refleksi akhir tahun SATGAS NU Peduli Covid-19 “Aksi Bersama Peluncuran Car of Covid-19 care (Mobil edkasikeliling COC) dan Satgas NU Peduli Covid-19 Award”, Kamis (31/12/20).
Kepala Pesantren Nurul Jadid KH Abdul Hamid Wahid, M.Ag mengucapkan syukur atas ditetapkannya Pesantren Nurul Jadid sebagai Pesantren Terbaik dalam penanganan Covid-19.
“ Alhamdulillah, di akhir tahun Pondok Pesantren Nurul Jadid menjadi Pesantren Terbaik dalam penanganan Covid-19,” Tulis beliau di akun facebook pribadinya.
Ustadz Ali Wafa salah satu alumni Pesantren Nurul Jadid memberikan komentar di akun facebook pribadi beliau, Alhamdulillah Jaya Nurul Jadid,” Ungkapnya.
Sementara Direktur Klinik Az-Zainiyah sekaligus Penanggung Jawab Satgas Covid-19 Nurul Jadid Ny. Hj. Khodijatul Qodriyah menyampaikan, ini benar-benar surprise bagi kami atas nama tim Satgas Penanggulangan Covid-19 Pondok Pesantren Nurul Jadid.
Masih kata Ning Iah, mewakili teman-teman yang telah berjibaku dalam penanganan penanggulangan Covid-19, khususnya di Pesantren Nurul Jadid, tidak ada kata yang patut kami sampaikan selain persembahan apresiasi ini semoga menambah motivasi berkhidmat kami, kepedualian kami dan terus memberikan kebermanfaatan.
Dosen Universitas Nurul Jadid ini menambahkan, walaupun ini sebenarnya adalah panggilan tugas kami, namun kami sampaikan terima kasih setulus-tulusnya kepada tim Satgas PBNU, RMI khususnya dan semua pihak yang terus bersinergi baik dari Medis, Pemerintah dan biro-biro terkait serta relawan kalangan para tim Satgas di Pesantren.
“Tetap semangat, waspada dan peduli, semoga covid ini segera berlalu,” Tegas Ning Iah diakhir pembicaraanya.
Pewarta : Ibnu Abdillah
Editor : Ponirin Mika
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!