Keadaan Santri Baru PP Nurul Jadid di Asrama Karantina
nuruljadid.net- Sebagai salah satu upaya untuk mencegah penularan covid 19, PP Nurul Jadid adakan karantina bagi santri baik itu santri baru ataupun santri lama.
Sejauh ini, Rabu, 02/09/20 santri baru yang di karantina dalam keadaan baik baik saja. Terbukti saat salah satu peserta karantina di wawancarai wartawan nuruljadidnet.
Menurut Ahmad Dude Haidar malik,12 thn, ia mengatakan bahwa di pondok lebih menambah pengalaman dari pada di rumah.
” Di pondok bisa menimba ilmu, bisa bermain dengan teman-teman dan makan bersama” jelasnya saat di tanya wartawan nuruljadidnet.
Selain itu, Ahmad kelahiran lumajang ini sudah menjalani karantina selama 10 hari terhitung dari minggu 23 Agustus 2020.
Lebih jauh ia ingin mengatakan terimakasih kepada orang tuanya lantaran selama ini telah membesarkan dan mendidiknya.
Terlepas dari penjelasan Ahmad, menurut Riski Septia ramadani 12 thn, ia mengatakan di pondok lebih banyak beribadah dari pada di rumah. “Di pondok bisa sholat subuh berjemaah, dhuhur berjamaah, ashar berjamaah, magrib berjamaah dan isya berjamaah” jelasnya saat di wawancarai wartawan nuruljadidnet.
Bagi rizki kelahiran bendelan, Bondowoso ini, lebih memilih mondok di Nurul Jadid lantaran ia ingin menghafal Al Qur’an. Lebih lanjut ia berdoa untuk orang tuanya “Semoga panjang umur sehat selalu” pungkasnya.
Pewarta : Romli
Editor : Ponirin Mika
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!