Penganugerahan Guru Berprestasi Biro Pendidikan Nurul Jadid

Penganugerahan Guru Berprestasi Biro Pendidikan Nurul Jadid

nuruljadid.net – Setelah rangkaian Pekan Ilmiah Guru dihelat mulai bulan November 2019 akhirnya tiba pada puncaknya yaitu Penganugerahan Guru Berprestasi Nasional (PILGUPRES) yang diselenggarakan oleh Biro Pendidikan Pondok Pesantren Nurul Jadid (18/02/2020). Kegiatan yang sempat terkendala disebabkan benturan dengan kegiatan pesantren akhirnya terlaksana selasa pagi di Aula II Pondok Pesantren Nurul Jadid Paiton Probolinggo.

Penganugerahan Guru Berprestasi ini dihadiri langsung oleh Kepela Biro Pendidikan Nurul Jadid, Dr. H. Moh. Mahfudz Faqih, M.Si. yang dalam sambutannya menyatakan rasa syukur atas karya dan kreativitas dari Guru atau tenaga pendidik Nurul Jadid. Ra Mahfudz panggilan akrabnya berharap bahwa kegiatan seperti ini dapat menginspirasi guru lain untuk tidak berhenti berkarya dan berinovasi dalam setiap pembelajaran di Kelas sehingga peserta didik lebih banyak mendapatkan manfaat dari kegiatan inovasi pembelajaran tersebut.

“Saya bersyukur dan bahagia atas terselenggaranya kegiatan Pemilihan Guru Berprestasi (Pilgupres) ini, meskipun animo guru masih sangat perlu ditingkatkan, paling tidak ini langkah positif yang perlu terus ditingkatkan dalam rangka member wadah guru berkreasi dan berinovasi. Semoga ini dapat menginspirasi guru lain agar turut aktif berkarya dan melakukan inovasi dalam pembelajaran di kelas,” jelas kepala Biro Pendidikan.

Momen ketika Kepala Biro Pendidikan, KH. Faqih Mahfuds saat memberikan piala dan piagam kepada para guru berprestasi

Momen ketika Kepala Biro Pendidikan, KH. Faqih Mahfuds saat memberikan piala dan piagam kepada para guru berprestasi

Jenis karya yang dilombakan adalah Karya Tulis Ilmiah untuk Penelitian Tindakan Kelas (PTK), Inovasi Pembelajaran dan Best Practice. Guru peserta bisa memilih salah satu dari kategori karya tulis di atas yang kemudian dipresentasikan dan dipertanggungjawabkan di hadapan dewan juri yang terdiri dari Professional, Praktisi dan dari Biro Pendidikan itu sendiri. Pilgupres ini dibagi menjadi 2 kategori yaitu Pra Sekolah dan Pendidikan Menengah. Setiap peserta harus memenuhi setiap persyaratan yang menjadi ketentuan seperti seleksi administrasi porto folio, Esai dan mengisi surat kesediaan mengikuti serangkaian seleksi yang ada. Selanjutnya adalah Presentasi dan Demonstrasi Karya yang dibuat.

Pemilihan Guru Berprestasi ini menobatkan tiga terbaik dari masing-masing kategori. Untuk Pra Sekolah juara 1 diraih oleh Ibu Mistria Harmonis, M.Pd. dari TP Anak Shalih dengan judul karya tulis “Media Pembelajaran Buku Flanel dalam Pengembangan Pemahaman Huruf Hijaiyah Anak Usia 1-2 Tahun di TPA Ar-Rahmah Paiton Probolinggo”; juara 2 diraih oleh Ibu Umi Kulsum, S.Pd. dari TK Bina Anaprasa dengan judul karya tulis “Peningkatan Konsentrasi Anak pada Kegiatan Inti melalui Pemanfaatan Media Audio IMK di TK Bina Anaprasa”; sedangkan juara 3 adalah Ibu Anis Sulalah Trianingsih, SE. perwakilan TP Anak Shalih dengan judul karya tulis “Media Pembelajaran dengan Pemanfaatan Limbah Dapur dalam Pengembangan Kreatifitas Anak di TP Anak Shalih”.

Pemenang Guru Berpestasi tingkat SLTP/SLTA adalah juara 1 disabet Ibu Dwi Oktaviana Jamil, S.Pd. guru SMA Nurul Jadid dengan judul karya tulis “Implementasi Penilaian Berorientasi HOTS (Materi Perbandingan Trigonometri) pada Peserta Didik kelas X MIA 3 SMA Nurul Jadid Tahun Pelajaran 2019/2020”; juara 2 diraih Dra. Hj. Siti Muhassonah Ihsan dari MTS Nurul Jadid membawakan karya tulis berjudul “Implementasi Metode An-Nur dalam program Tahfidz Al-Qur’an di MTs Nurul Jadid Paiton”; dan juara 3 diperoleh oleh satu-satunya guru peserta laki-laki yaitu bapak Sugianto, S.Pd dari MA Nurul Jadid dengan judul karya tulis “Penggunaan Media Pembelajaran Kartu Pintar untuk meningkatkan pemahaman mata pelajaran Bahasa Indonesia di MA Nurul Jadid Paiton Probolinggo”.

Penulis : Mujiburrohman

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *