Refleksi Harlah ke-76 Ponpes Nurul Jadid: Dari Santri untuk Negeri
berita.nuruljadid.net- Pengajian umum dalam rangka memperingati Haul Masyayikh dan Hari Lahir ke-76 Pondok Pesantren Nurul Jadid (PPNJ) berlangsung khidmat. Kegiatan tersebut dihadiri oleh ribuan wali santri, simpatisan, dan alumni, Ahad (26/01/2025).
KH. Najiburrahman mewakili Kepala Ponpes Nurul Jadid KH Abdul Hamid untuk menyampaikan amanatnya terkait perjalanan PPNJ di usianya yang telah menginjak 76 tahun.
“Di usia yang sudah cukup matang ini, Ponpes Nurul Jadid senantiasa berusaha untuk memberikan sumbangan yang nyata bagi umat, khususnya dalam mendidik generasi yang tidak hanya cerdas dalam ilmu keagamaan tapi juga mampu memikul memanggul tanggung jawab sosial, kultural, dan politik untuk mewujudkan kemaslahatan kehidupan manusia,”, ungkap Kiai Najib.
Beliau juga mengungkapkan alasan mengapa harlah tahun ini mengusung tema “Pesantren Berdaya, Indonesia Jaya”, adalah untuk menegaskan bahwa pesantren yang berdaya tidak hanya mampu mewujudkan generasi yang berilmu, tapi juga mengamalkan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk pengembangan berbagai aspek di kehidupan masyarakat.
Wakil Kepala satu PPNJ itu menegaskan kembali bahwa dalam perjalananya, PPNJ tidak hanya memfokuskan pengajaran pada ilmu agama namun juga mengajarkan beberapa ilmu yang menjadi faktor pendukung pemberdayaan pesantren.
Di sela-sela sambutannya, beliau mengucapkan rasa syukur karena (PPNJ) telah mendapat sertifikasi ISO yang merupakan standar internasional untuk sistem manajemen orgasnisasi pendidikan. Kiai Najib juga mengatakan bahwa PPNJ selalu berusaha memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, bangsa dan negara.
Dalam penutupnya Kiai Najib berharap agar PPNJ semakin berjaya, semakin berkembang dan terus memberi sumbangan nyata bagi kemajuan masyarakat, umat islam, dan bangsa dan negara.
Pewarta : Kadafi Ananda
Editor : Ponirin Mika
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!