Amal yang Nampaknya Sepele, Terkadang itu Mendatangkan Ridha Allah,” Ini Ulasan Kiai Zuhri

nuruljadid.net- Kalau orang mendapatkan ridha dan rahmat dari Allah pasti ia akan mendapatkan perlindungan-Nya. Ia pula akan diselamatkan dan akan memperoleh kebahagiaan dari-Nya. Hal tersebut disampaikan Pengasuh Pondok Pesantren Nurul Jadid KH. Moh. Zuhri Zaini saat mengisi pengajian khataman ramadan dengan membaca kitab Nashaihul Ibad, Senin pagi (12/04/21) di Masjid Jami’ Nurul Jadid.

Ia menambahkan, kalau seseorang disukai dan disayangi oleh Allah pasti akan diberi pertolongan.

Lalu bagaimana agar seseorang bisa disayangi oleh Allah? Menurutnya, apabila seseorang ingin mendapatkan kasih sayang Allah, maka amal-amal atau apapun yang diperintahkan Allah harus dilaksanakan, sedangkan yang dilarang harus ditinggalkan.

“Kita melakukan shalat, puasa dan amal taat yang lainnya, harus diniatkan untuk mendapatkan ridha-Nya, dan perlu diketahui tidak semua amal bisa mendapatkan ridha Allah, misalkan amal-amal taat yang dilakukan dengan pamer dan riya’,” kata Kiai Zuhri.

Lebih lanjut, Pengasuh ke IV Pesantren Nurul Jadid ini menegaskan mengapa ridha Allah itu disembunyikan, itu bertujuan agar manusia lebih giat melaksanakan amal taat tanpa memilih amal-amal taat untuk dikerjakannya.

“Disembunyikannnya ridha Allah dalam amal taat yang dilakukan oleh manusia agar ia lebih sungguh-sungguh melaksanakan ketaatannya,” ucapnya.

seseorang tidak boleh meremehkan perbuatan taat meskipun kelihatan kecil atau sepele,” imbuhnya.

Kiai Zuhri memberikan contoh, umpamanya kita di pondok ini diberi tugas menyapu kemudian kita tidak mau karena menganggap menjadi tukang sapu merupakan perbuatan sepele dan tidak ada harganya, lantas kita memilih menjadi seorang pengurus, ini prilaku meremehkan amal taat (baik).

“Tidak boleh meremehkan amal baik dan tidak boleh pula memilih-milih amal. Amal yang nampaknya sepele terkadang itu mendatangkan ridha Allah.

Pewarta    : PM

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *