Pos

Kepegawaian Nurul Jadid Sosialisasikan Perkep Pesantren No. 37 Tahun 2023 tentang Jabatan Fungsional dan Angka Kredit Guru

nuruljadid.net – Bagian kepegawaian sekretariat Pondok Pesantren Nurul Jadid beberapa waktu lalu mengadakan kegiatan sosialisasi peraturan kepala (perkep) pesantren nomor 37 tahun 2023 tentang jabatan fungsional dan angka kredit guru Senin pagi (06/03/23) di Aula I pesantren yang diikuti oleh seluruh pendidik atau guru di lingkungan Nurul Jadid.

Kasubbag kepegawaian Dr. Bashori Alwi, M.Si menyampaikan bahwa tujuan kegiatan ini untuk menginformasikan melalui sosialiasi kepada seluruh dewan guru di lingkungan Pondok Pesantren Nurul Jadid tentang jabatan fungsional dan angka kredit layaknya Pegawai Negeri Sipil (PNS).

Hal ini dilakukan untuk memotivasi peningkatan kompetensi guru dalam melakukan pengembangan diri untuk pelayanan dalam kegiatan pembelajaran di kelas yang secara otomatis juga berdampak pada kesejahteraan guru yang bersangkutan.

(Suasana sosialisasi peratuan kepala pesantren nomor 37 tahun 2023 tentang jabatan fungsional dan angka kredit guru)

“kami merumuskan peraturan ini bersama bagian hukum dan biro pendidikan untuk memotivasi guru agar berupaya meningkatkan kompetensi diri, karena jika guru berkembang maka murid akan merasakan dampaknya dari pelayanan pembelajaran di ruang kelas,” ungkap Bashori.

Kegiatan ini diawali dengan seremonial mulai pukul 10.00 WIB sampai dengan pukul 12.00 WIB yang dihadiri oleh ratusan guru dan tenaga pendidik.

Turut hadir pada kegiatan sosialisasi tersebut sekretaris pesantren H. Tahirudin, M.MPd, kabag II secretariat Miftahul Huda, M.Pd, Kasubbag Perencanaan dan Evaluasi Haris Firdaus, S.Kom, Kasubbag Umum Muslehuddin Jauhari, Kasubbag Protokoler Ady Azhari, M.Pd, Kasubbag Humas Infokom Mujiburrohman, S.Kom dan pimpinan satuan pendidikan di lingkungan pesantren.

 

 

(Humas Infokom)

Serah Terima Jabatan Sekretaris Pondok Pesantren Nurul Jadid Berlangsung Sederhana dan Khidmat

nuruljadid.net- Usai dilaksanakannya penyampaian Arah Kebijakan Umum Pesantren (AKUP) tahun 2023 dan Orientasi Pengurus Pondok Pesantren Nurul Jadid Paiton, Probolinggo periode 2023-2027, serah terima jabatan sekretaris pesantren resmi digelar pada, Senin (16/01/2023) siang, yang diikuti oleh pejabat sekretariat putra dan putri Pondok Pesantren Nurul Jadid di Ruang Rapat secara terbatas.

Serah terima jabatan sekretaris ini dilakukan dari pejabat demisioner bapak H. Faizin Syamwil, M.Pd. yang saat ini diamanahi menjadi sekretaris Yayasan Nurul Jadid kepada bapak H. Tahirudin, MM.Pd yang sebelumnya berkhidmat sebagai kepala Inkubasi Bisnis (Inbis) Pondok Pesantren Nurul Jadid.

Acara diawali dengan pembacaan surah al-Fatihah dengan harapan diberikan kelancaran dan keberkahan. Penandatanganan berita acara sertijab kala itu disaksikan oleh seluruh peserta rapat dari unsur kabag dan kasubbag serta staf sekretariat Pondok Pesantren Nurul Jadid yang berjumlah belasan.

Sekretaris pesantren demisioner bapak H. Faizin Syamwil, M.Pd. mengucapkan selamat atas ter-SK-nya pejabat baru H. Tahirudin sebagai sekretaris pesantren yang tentunya semoga bisa melaksanakan tugas atau amanah yang begitu besar dengan penuh tanggung jawab sesuai tugas pokok dan fungsinya.

“saya ucapkan selamat kepada bapak H. Tahirudin telah resmi dilantik sebagai sekretaris pesantren dan semoga bisa melaksanakan amanah dengan baik dan penuh tanggung jawab” tutur bapak Faizin.

Dalam kesempatan yang sama, Sekretaris Pesantren yang baru saja melaksanakan sertijab menyampaikan ucapan syukur dan terima kasih serta ucapan selamat dan amanah barunya kepada bapak H. Faizin Syamwil selaku sekjen demisioner yang telah melaksanakan amanah dengan baik dan penuh tanggung jawab selama menjabat pada periode lalu.

“Alhamdulillah kita telah lakukan sertijab semoga bisa istiqomah dalam mengemban tugas kewajiban dan saya ucapkan terimaksih kepada bapak H. Faizin Syamwil atas dedikasinya dalam menjalankan tugas dengan baik dan penuh tanggung jawab dan selamat atas jabatan barunya sebagai sekretaris Yayasan Nurul Jadid.” balas bapak Tahir pada saat sambutan usai sertijab.

Acara serah terima jabatan itu pun ditutup dengan pembacaan doa dengan harapan semoga selalu istiqomah dalam mengemban tugas dan amanah mulia yang didapuk kepada keduanya.

 

 

(Humas Infokom)